Blog yang Menyediakan Daftar Film terbaru, Trailer Film Terbaru, Ullasan Film Terbaru, Review Film terbaru, dan Sinopsis Film Terbaru yang tayang di Bioskop Indonesia dan Bioskop Luar Negri

Hunt for the Wilderpeople (2016) Review

Hunt for the Wilderpeople (2016)


Release
31 March 2016
Negara
New Zealand
Bahasa
Inggris
Director
Taika Waititi
Producer
Leanne Saunders, Matt Noonan, Taika Waititi, Carthew Neal
Pemeran
Julian Dennison, Sam Neill
Cinematography
Lachlan Milne
Music
Samuel Scott, Lukasz Buda, Conrad Wedde
Distributor
The Orchard, Piki Films, Sony, Madman Entertainment, Vertigo


Trailer

Synopsis
Ricky (Julian Dennison) memiliki jiwa pemberontak yang menciptakan masalah bagi banyak orang. Ricky dibawa oleh Paula (Rachel House) agar dapat tinggal dengan wanita bernama Bella (Ritma Te Wiata) dan suaminya yang bernama Hec (Sam Neil). Usaha Bella agar membuat Ricky menjadi anak yang lembut berjalana dengan lancar. Namun suatu ketika Ricky melarikan diri menuju hutan yang memaksa Hec mengejarnya. Celakanya pesan yang disampaikan oleh Ricky disalahtafsirkan oleh Paula yang memaksa Hec dan Ricky untuk tinggal di hutan agar terhindar dari kejaran Paula.

Review
Memiliki materi sederhana namun setelah penonton selesai menyaksikan terasa menarik. Film ini sukses membuat karakter mencuri atensi penonton sejak awal. Gaya hip-hop seorang anak kecil, bibi periang serta paman yang misterius yang memiliki pesona yang unik untuk membuat penonton menyukainya. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh Watiti dalam menampilkan coming of age story dengan komedi yang manis bersama sedikit tragedi sentimentil yang tidak berlebihan. Film ini sukses menarik penonton untuk merasa terikat dengan perjalanan dari karakter utama yang tidak hanya berisikan aksi-aksi konyol namun juga mempunyai emosi maupun clarity. Watiti sukses menggabungkan humor dengan unik bersama dengan emosi heartwarming dengan tampil quirky serta offbeat yang membawa karakter utama perlahan belajar mengenai hal sederhana dalam kehidupan.

Pesona terbesar film ini yaitu interaksi antara Ricky dengan Bella dan Hec kerap berisikan kekonyolan yang berusaha membuat penonton tertawa namun di sisi lain terasa hangat menyaksikan interaksi yang dilakukan mereka. Melihat sinopsis film ini, mudah untuk mengatakan ini kisah yang familiar namun di tangan Waititi berhasil terasa menyenangkan namun bukan berarti film ini tidak mempunyai nilai minus, seperti humor yang terkadang terasa silly. Berbicara mengenai tampilan para casts mereka tampil dengan baik. Julian Dennison yang mampu menjadikan sosok Ricky remaja terisolasi namun lucu ditampilkan dengan baik. Sam Neill sanggup membuat karakter Hec juga menarik. Chemistry terjalin antara mereka terasa oke. Begitu juga pemeran lainnya yang juga memberikan andil besar dalam memerankan karakter.     

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Hunt for the Wilderpeople (2016) Review

0 komentar:

Posting Komentar